FAKFAK, primarakyat.net – Sukseskan program Vaksinasi di masa pandemi Covid-19, Babinsai Koramil 1803-01/ Fakfak Serda Rahman bersama Bhabinkamtibmas Aipda Hermanto mengawal pelaksanakan vaksinasi gabungan 3 RT, di lokasi RT 01 Kelurahan Wagom Distrik Pariwari Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Selasa (14/12/2021).
Tiga RT yang menjadi sasaran vaksinasi, yakni RT 01, RT 07,dan RT 09 dengan total 74 orang yang divaksin, terdiri dari dosis 1 berjumlah 69 orang dan dosis 2 berjumlah 5 orang.
Vaksinasi dilakukan 6 orang tenaga medis dengan jenis vaksinasi yang digunakan adalah Sinovac.
Demi menajaga keamanan dan kelancaran vaksinasi kepada masyarakat di desa binaannya, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas mendampingi medis memberikan pemahaman kepada masyarat bahwa vaksinasi aman dan halal untuk digunakan.
“Kegiatan vaksinasi ini merupakan upaya membantu pemerintah dalam meningkatkan herd immunity (kekebalam kelompok,”ujar Babinsai Serda Rahman. [PR-01]