FAKFAK, Primarakyat.net – Bibinsa koramil 1803-01/kota Serka Ramli Nasir bersama Pemuda kampung Tanama melakukan gotong royong pembuatan tenda, Senin (20/12/2021).
Pembuatan tenda dimaksud dalam rangka pemilihan kepala kampung Tanama, Distrik Pariwari Kabupaten Fakfak.
Serka Ramli Nasir mengatakan, sebagai aparat teritorial, sudah menjadi kewajiban untuk membantu kesulitan masyarakat yang ada di wilayah binaan, selalu menjaga hubungan silaturahmi dan kerja sama yang baik dengan warga untuk mempererat kemanunggalan TNI dan Rakyat.
“Membantu mendirikan tenda ini merupakan bentuk partisipasi Babinsa kepada masyarakat dalam membantu meringankan kesulitan masyarakat di sekelilingnya,”ujar Babinsa Serka Ramli Nasir.
Dia berharap, adanya kegiatan seperti ini, bisa memupuk semangat gotong-royong dilingkungan masyarakat dalam menjaga kebersamaan dan melestarikan tradisi kearifan lokal budaya bangsa Indonesia. [PR-01]