FAKFAK, primarakyat.net – Bupati Fakfak Untung Tamsil mendorong seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Fakfak mempercepat penyerapan anggaran. Hal itu dilakukan guna pemulihan ekonomi masyarakat di daerah ini.
“Tahun ini penyerapan anggaran kita agak terlambat, penyerapan anggaran kita baru mencapai 20 persen. Harapan saya OPD percepat penyerapan anggaran,”ujar Bupati Untung Tamsil disapa UT kepada wartawan usai membuka FGD RUPM yang digelar DPMPTSP di Hotel Grand Papua Fakfak, Rabu (20/7/2022).
Bupati mengakui selama pandemi Covid-19 pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Fakfak sangat terganggu, belum lagi UMKM dan daya beli masyarakat ketergantungan dengan APBD, karena belum adanya investasi dan pelaku-pelaku usaha belum terdorong secara baik.
“Saya minta perhatian pengadaan barang dan jasa segera melakukan sumber-sumber pembiayaan DAK dan Otsus sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku,”pinta Bupati.
Bupati Untung Tamsil mengingatkan OPD untuk melakukan akselerasi pelaksanaan kegiatan dan belanja agar output/outcome dari belanja pemerintah yang ditetapkan dalam DPA dapat segera dinikmati oleh masyarakat dan dapat menjadi salah satu pengungkit dalam pemulihan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19.
“Sebenarnya leading sektornya ada pada pimpinan OPD, mereka yang mengelola anggaran, saya dengan mama Yohana Hindom Wakil Bupati sebagai kebijakan, tetapi implementasi dan realisasinya ada di OPD,”tandasnya. [PR-01]