FAKFAK, primarakyat.net – Setelah melakukan try out atau kegiatan uji coba di Kota Sorong beberapa waktu lalu, 6 Atlet kelas pemula Bulu Tangkis binaan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Fakfak hadir mengikuti iven open turnamen Piala Bupati Perdana di Kabupaten Kaimana pada 2 – 14 Agustus 2022.
Widi Asmoro, ST, MT Ketua PBSI Fakfak Periode 2022-2026 yang baru terpilih kembali menyatakan, ivent turnamen yang diikuti ini mendapat undangan spesial dari pengurus PBSI Kaimana. Oleh karena itu, seleksi langsung dilakukan dan memperoleh 6 Atlit yang mewakili Fakfak siap dalam mengikuti ajang ini.
“Atlit telah menyiapkan diri dan segera berangkat dengan KM. Tidar atas beberapa sponsor pengiat bulutangkis. Mereka di kawal langsung oleh 2 orang pelatih yang pernah di bina di Training Camp-ISTC Icuk Sugiarto Resort Sukabumi,”ujar Widi Asmoro kepada media ini, Minggu (31/7/2022).
Target dari Ivent ini, kata Ketua PBSI, bukan prestasi semata namun yang lebih terpenting adalah anak-anak hasil binaan sejak usia dini ini mampu untuk mengaplikasi ilmu pelatihan dan perlu untuk tampil baik serta memiliki mentalitas dan percaya diri seorang atlit.
“Sebagai harapan, dengan adanya ivent ini semakin memberikan motivasi terhadap anak-anak binaan lain dalam menyiapkan diri untuk mengikuti ajang prestasi di luar daerah agar nantinya Fakfak juga memiliki aset generasi Pebulutangkis seperti beberapa tahun silam yang pernah di raih..”pintanya. [PR-01]